Hal Yang perlu Diperhatikan Jika Ingin Mengganti Velg

Terlepas dari mobil itu kondisi bekas atau keluaran terkini dari showroom, ketika membahas tentang varian velg mampu membuat banyak perbedaan terhadap gaya penampilan mobil Anda. Ibaratnya membeli velg sama dengan menebus sepasang sepatu yang cocok digunakan pada kaki.

Berikut ini beberapa petunjuk dan spesifikasi yang dapat ditempuh saat Anda ingin mencari dan mengganti velg.

Desain

Walau tidak ada aturan pasti pada tahap ini, namun pemilihan desain atau motif velg yang salah diyakini dapat memengaruhi keselarasan tema. Dipasar banyak sekali pilihan motif, tinggal disesuaikan dengan selera Anda. Kendati demikian, cobalah mencari tahu pasar yang dituju atau model hasil rancangan pabrikan. Jangan sampai salah menempatkan velg misal Honda dipakai untuk Toyota. Saya mengkategorikan velg antaralain racing, elegan atau OEM (original).

Pilihan model semua tergantung dari tema yang akan diangkat. Tapi jika ingin mobil terlihat sporty (racing look) maka desain balap akan terlihat sesuai. Kalau ingin memperlihatkan keanggunan (elegance) velg bermotif mewah akan terlihat bagus.

Tetapi jika Anda ingin tetap terlihat original dan bermain aman, maka roda OEM (Original Equipment Manufacture) yang di produksi pabrik akan lebih baik.

Pola Baut

Sebelum meng-upgrade velg anda, tentukan terlebih dahulu jumlah baut. Biasanya terdiri dari dua angka, yang pertama mengacu pada jumlah stud roda pada hub. Dan angka kedua merujuk jarak antara baut yang ditunjukkan dengan satuan millimeter.

Kebanyakan produsen mobil sedan terkini memiliki pola baut dari 5X114 atau 4x100. Ada juga beberapa produsen mobil di luar sana dengan pola baut yang sangat aneh. Pastikan Anda tahu apa yang Anda miliki sebelum memilih.

Offset

Offset sangat penting dalam menentukan jarak kelebaran kendaraan Anda. Saya berani menilai bahwa ukuran offset akan sama dengan velg anda sebelumnya jika memilih model yang tepat. Offset adalah jarak antara garis tengah roda dan bidang permukaan hub-pemasangan roda. Hal ini biasanya ditunjuk dengan tanda tambah (+) atau negatif (-) sign.

Jelasnya, semakin positif offset yang anda pilih, maka velg akan terlihat celup ke dalam fender.

Anda miliki, terlihat lebih bersepatu roda di dalam fender. Biasanya, velg original memiliki offset positif untuk menghindari gesekan di bibir fender (spakbor). Sedangkan, Offset negatif membuat roda lebih keluar dari fender. Hal ini memberikan tampilan yang terlihat agresif efeknya bisa menggesek fender bila mobil melaju terlebih melewati jalan rusak dan berlubang.

Ukuran

Ukuran menjadi soal, setidaknya dalam urusan roda! Karena roda berbentuk bulat dan merupakan bagian besar dari gerak kendaraan, ukuran roda adalah penting. Saya lebih memilih memilih roda yang lebih kecil jika saya ingin menguji perfoma mesin mobil saya.

Sebuah roda lebih besar pasti akan terlihat lebih baik tapi sekali lagi ada pengorbanan. Lebih besar berarti lebih berat. Lebih berat berarti mesin anda akan bekerja lebih efeknya menggangu kinerja dan bahan bakar kian boros. Tentukan, diameter roda. Jika untuk dipakai sehari-hari velg diameter kecil pilihan tepat, namun jika untuk style atau hobi pakai diameter besar.

Warna

Bila diperhatikan, hampir semua mobil dari pabrik berwarna silver. Alasannya, warna tersebut dianggap aman, disamping terlihat terang juga membuat tampak besar dan bersih. Sedangkan warna gelap membuat roda tampak lebih kecil seperti mobil balap. Bebarapa velg keluaran produsen mobil juga tampil dengan bibir yang diberikan krom untuk menekankan lebar road.

Velg bekas

Velg kondisi bekas juga bisa dipertimbangkan sebagai alternatif untuk dilirik. Karena biasanya pengguna mobil dengan dana terbatas, lebih memilih velg bekas pada mobilnya. Tetapi ada juga alasan lain, seperti nilai esklusif dari pakai velg langka yang sudah tidak di produksi. Lantaran barang bekas pakai, dalam hal ini Anda wajib teliti. Langkah pertama untuk memastikan diameter lingkar roda masih bulat, perlu dicek dengan alat bantu Wheel Balancer, yang terdapat di bengkel roda. Selain itu lakukan juga pengecekan sisi samping atau dinding roda apakah terdapat cacat atau retak. Karena hal itu dapat mengurangi integritas roda dan kemungkinan ban jadi bocor sehingga tidak aman untuk dikendarai.

Mobil dan Merawatnya

Roda harus diberi cukup perhatian. Pastikan mencuci menggunakan sabun ringan dan air. Sikat jari-jari atau palang velg, kemudian keringakan menggunakan lap / chamois untuk mencegah noda air membekas terutama saat di poles. Cobalah beli ban dengan dop (penutup velg) untuk menghindari kerusakan pada velg akibat benturan akibat batu atau sejenisnya saat leawt jalan rusak dan berlubang. 

Tips ini dipersembahkan oleh "Happy Car Rental"
PT. Budhi Surya Sejahtera - Pondok Avicenna, Jl. Taman Pemuda No. 2 Cirebon
Telp. 08156407913 / 081298476511

2 komentar:

  1. hallo min.ini toko velg mobil di tangerang atau cuma untuk sewa menyewa mobil aja?

    BalasHapus
  2. buat tampilan website bisnis anda lebih menarik lagi untuk meningkatkan traffic dengan menggunakan jasa pembuatan website dan SEO

    BalasHapus